Resep Krengsengan Daging Empuk Khas Jawa Timur
Hidangan khas Jawa Timur ini rasanya manis-manis gurih. Kresengan daging sapi yang empuk berkuah kental enak jadi lauk nasi hangat.
Krengsengan merupakan olahan daging berbumbu manis gurih khas Jawa Timur. Berkuah kental kecokelatan dan memakai petis udang sebagai salah satu bumbunya. Aroma khas udang dan rasa manis petis membuat sajian ini legit unik rasanya.
Selain daging sapi, daging kambing dan jeroannya atau daging ayam juga enak diolah jadi krengsengan. Karena dimasak hingga bumbu meresap dan daging empuk, krengsengan rasanya pekat gurih manisnya. Krengsengan banyak ditawarkan rumah makan khas Jawa Timur dan rumah makan Jawa.
Resource bunda @deviirwantari
Recook me @rikhatiwi
- 500 gr Iga sapi muda(brisket sapi)
- 1 sdt petis kualitas bagus
- 3-5 sdm kecap manis (sesuai
- 1 sdm bubuk @fibercreme
- 500-600 ml airselera)
- Garam dan gula secukupnya
- 2 batang serai ambil putihnya
- 3 lembar daun salam
Bumbu halus :
- 7 cabai merah keriting (sesuai selera)
- 10 bawang merah
- 5 bawang putih
- 5 butir kemiri
- 1 sdt merica butir
- 1 ruas jahe
Cara membuat :
- Tumis bumbu halus sampai wangi dan matang. Masukkan serai dan daun salam, aduk rata, masukkan iga(saya presto dulu) aduk rata, masak sampai daging berubah warna
- Tuang air, lalu tambahkan 1 sdm @fibercreme masukkan garam, gula pasir, kecap manis dan petis.
- Tutup wajan, masak dengan api kecil sampai daging empuk, kuah mengental dan bumbu meresap (klo belum empuk bisa di tambah air)
- Koreksi rasa. Angkat, siap disajikan. Tabur bawang goreng diatas KRENSENGAN.
Note: saya pakai cabe besar dibuang bijinya, terus pakai rawit utuh dan irisan tomat tambahan dari saya